Sahabat Cookies
Kepercayaan diri seorang anak bisa
dibangun sejak dini. Disini peran orang tua sangatlah penting karena
kepercayaan diri anak dimulai dari hal
yang terdekat dengannya, ada beberapa hal yang sederhana namun sangat penting untuk
diperhatikan.
Biarkan si kecil melakukan apa yang
sudah bisa dilakukannya sendiri. Biarkan si kecil berkreatifitas dengan apa
yang dia kerjakan tapi dengan catatan tetap dalam perhatian ibu. Berikan
apresiasi baik pada setiap pekerjaan yang dilakukan si kecil. Dengan itu si
kecil akan terpacu semangatnya untuk melakukan sesuatu.
Jadilah pendengar yang baik buat si kecil,
berikan waktu buat si kecil untuk menceritakan apa yang dia alami, tatap matanya
dan dengarkan dengan sungguh-sungguh apa yang dia ceritakan. Ajarkan si kecil
tentang kasih sayang, selain membangun kepercayaan diri kasih sayang akan
membantu si kecil lebih menghargai apapun yang ada di sekelilingnya. Ajarkan
juga tentang membangun persahabatan kecil dan jangan biarkan si kecil asik
dengan dunianya sendiri. Ajak si kecil untuk bersosialisasi tapi tetap ingat
dengan pengawasan, sediakan waktu Bunda untuk melihat perkembangan si kecil. http://cookies.co.id/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar