Rabu, 26 November 2014

Mengatasi anak yang mengompol

Sahabat Cookies



Mengompol atau buang air kecil, pada anak yang masih balita, di tempat tidur malam hari, mungkin hal yang normal, namun kalau anak masih suka ngompol ketika berumur 5 tahun ke atas, hal ini bisa merepotkan, apalagi kalau kurang sabar, bisa menjemur kasur setiap hari, sebenarnya anak yang suka ngompol ketika tidur, dilakukan bukan secara sengaja, oleh karena itu, ketika orang tua marah-marah pada anaknya, bukan malah tambah sembuh, tetapi anak akan menjadi tertekan, karena mereka juga mungkin tidak nyaman dengan kebiasaannya.
Menurut Vikram Patel, ada beberapa cara dalam mengatasi anak yang mengompol pada malam hari ketika tidur, yaitu :

  1. Pastikan anak sudah buang air kecil ke toilet sebelum dia tidur.
  2. Berikan pujian ketika anak tidak mengompol pada malam hari, namun jangan dimarahi ketika dia mengompol, tetapi katakan bahwa anda merasa senang ia telah berusaha untuk tidak mengompol, dan besok akan lebih baik lagi.
  3. Ajaklah anak untuk belajar menahan kencing ketika siang hari, dengan cara menambah waktunya ke toilet.
  4. Jika anak mengompol menetap, bangunkan dia pada waktu tengah malam, kemudian ajak ke toilet.
  5. Latihan lain agar anak bisa menahan buang air kecil adalah dengan menyuruh anak berhenti kencing sebelum selesai, kemudian tahan selama beberapa detik, dan lanjutkan kencing hingga dia selesai, semakin ia mampu menahan kencing dengan cara ini, maka semakin besar kemampuannya untuk mengendalikan buang air kecil.
  6. Jika anak mengalami rasa khawatir atau stress di rumah, cobalah ajak berbicara atau bercerita dan dengarkan.

Jadi jangan panik, kalau anak suka mengompol pada malam hari, apalagi sampai memarahinya, justru anak tidak akan tambah sembuh, malah ketakutan, dan bisa setress, orang tua sangat menentukan tumbuh kembang anak, bagaimana pola asuhnya, semakin care orang tua, maka anak akan semakin nyaman becerita tentang masalah-masalahnya

Baca juga artikel lainya.. Sahabat Cookies

Tidak ada komentar:

Posting Komentar